Desa Seloliman menyimpan beragam kekayaan budaya yang unik. Kekayaan budaya yang unik inilah yang menjadikan Desa Seloliman berbeda dengan desa – desa yang lain. Beberapa kekayaan budaya yang telah tersajikan sebagai acara rutin desa adalah:
Ruwat Sumber
Ruwat Wana
Kupatan Desa
Jatilan
Ruwat Sumber
Ruwat Wana
Ruwat Sumber adalah acara rutin Desa Seloliman yang dilaksanakan setiap bulan Suro dalam penanggalan Jawa. Ruwat Sumber dilaksanakan untuk mengingatkan penduduk desa Seloliman agar selalu menjaga kelestarian sumber air sehingga anak cucu dikemudian hari tidak mengalami kekurangan air akibat kurang peduli.
Ruwat Wana adalah acara rutin di desa Seloliman yang menandai musim tanam kopi maupun tanaman keras lain di hutan lindung sebagai bagian dari keikut sertaan penduduk dalam melestarikan hutan
Jatilan
Jatilan dan bantengan adalah dua icon yang tak terpisahkan dari acara budaya bantengan. Acara jatilan dan bantengan dilaksanakan pada setiap peringatan hari Kemerdekaan Indonesia